Pendirian PT baru harus dilakukan dengan akta yang otentik - 4 Syarat Buat PT Baru untuk Para Pengusaha Pemula - consumentenbond.nl
Pendirian PT baru harus dilakukan dengan akta yang otentik - 4 Syarat Buat PT Baru untuk Para Pengusaha Pemula - consumentenbond.nl

4 Hal yang Perlu Anda Perhatikan Saat Memilih Jasa Notaris Murah

Karena Indonesia adalah negara hukum, segala urusan yang berkaitan dengan hukum harus benar-benar diselesaikan dengan cermat dan benar. Salah satu pihak yang turut berperan dalam hal ini adalah Notaris. Nah, untuk memberikan layanan hukum kepada masyarakat, Notaris menetapkan sejumlah uang sebagai biaya. Ada biaya yang mahal, tetapi ada pula jasa Notaris murah yang bagus.

Tugas Notaris adalah mengatur hubungan-hubungan kebendaan di antara para anggota keluarga. Hal ini penting karena hubungan kebendaan tidak bisa dipisahkan dari hubungan darah di kalangan keluarga. Beberapa contohnya, hubungan dalam pembuatan akta wasiat, akta perjanjian kawin, serta hubungan-hubungan pribadi yang bersifat kekeluargaan.

Nah, supaya segala urusan tetap lancar, berikut adalah 4 hal yang perlu diperhatikan:

Carilah jasa notaris murah yang jujur

Carilah jasa notaris murah yang jujur - 4 Hal yang Perlu Anda Perhatikan Saat Memilih Jasa Notaris Murah - dunianotaris.com
Carilah jasa notaris murah yang jujur – 4 Hal yang Perlu Anda Perhatikan Saat Memilih Jasa Notaris Murah – dunianotaris.com

 

Sikap seorang Notaris dalam menjalankan tugas-tugasnya sangat penting. Sebagai pejabat umum yang istimewa, ia berhak menjalankan sebagian kekuasaan dari penguasa yang lebih tinggi. Salah satu karakter yang perlu dimiliki oleh seorang Notaris adalah jujur. Bukan hanya jujur kepada klien yang ditangani, tetapi juga diri sendiri.

Jujur berarti tidak menyampaikan sesuatu yang berada di luar batas kemampuannya hanya untuk menyenangkan klien. Alasan ketidakjujuran lain adalah supaya jasanya tetap digunakan. Untuk mengeceknya, carilah rekam jejak Notaris atau simpulkan berdasarkan pengalaman orang-orang yang pernah menggunakan jasa tersebut.

Memberikan pelayanan sebaik-baiknya

Memberikan pelayanan sebaik-baiknya - 4 Hal yang Perlu Anda Perhatikan Saat Memilih Jasa Notaris Murah - inapex.co.id
Memberikan pelayanan sebaik-baiknya – 4 Hal yang Perlu Anda Perhatikan Saat Memilih Jasa Notaris Murah – inapex.co.id

 

Meskipun menawarkan jasa Notaris murah, ia harus tetap memberikan pelayanan yang sebaik-baiknya kepada klien. Ini merupakan landasan hubungan yang ideal di antara notaris dan klien. Biaya murah tidak boleh menjadi alasan bagi Notaris untuk mengurangi pelayanan yang disediakannya.

Notaris juga tidak boleh mengesampingkan kode etik profesi yang dimiliki. Bukan saja untuk menjunjung profesinya, tetapi karena sifat pekerjaan seorang notaris sangat berhubugnan erat dengan legalisasi hukum. Ada 2 etika utama yang harus dimiliki oleh seorang notaris yaitu memiliki sikap yang bertanggung jawab dan tidak melanggar hak-hak orang lain.

Tidak mengenakan biaya tambahan di luar kesepakatan

Tidak mengenakan biaya tambahan di luar kesepakatan - 4 Hal yang Perlu Anda Perhatikan Saat Memilih Jasa Notaris Murah - economy.okezone.com
Tidak mengenakan biaya tambahan di luar kesepakatan – 4 Hal yang Perlu Anda Perhatikan Saat Memilih Jasa Notaris Murah – economy.okezone.com

 

Untuk memberikan layanan tertentu, Notaris mendapatkan bayaran atas jasanya sesuai ketentuan yang telah ditetapkan sebelumnya. Oleh karena itu, sebaiknya pastikan terlebih dahulu berapa biaya yang harus dikeluarkan secara jelas. Jangan sampai, ada biaya tambahan yang baru diketahui setelah seluruh urusan diselesaikan.

Supaya tidak salah perhitungan, selain mengandalkan rekomendasi dari orang-orang yang pernah menggunakan jasa tersebut, Anda juga dapat langsung menyelidiki Notaris bersangkutan. Misalnya, Anda bisa langsung mengunjungi lokasi tempat ia berkantor. Dengan melakukan hal ini, dapat diketahui apakah Notaris tersebut layak untuk diajak bekerjasama atau tidak.

Memiliki legalitas secara hukum

Memiliki legalitas secara hukum - 4 Hal yang Perlu Anda Perhatikan Saat Memilih Jasa Notaris Murah - dunianotaris.com
Memiliki legalitas secara hukum – 4 Hal yang Perlu Anda Perhatikan Saat Memilih Jasa Notaris Murah – dunianotaris.com

 

Kewenangan seorang notaris sangat berkaitan dengan hukum. Itulah sebabnya, seorang notaris juga harus memahami segala peraturan hukum dengan tepat serta menyadari kewenangan yang diberikan kepadanya berdasarkan Undang-Undang.

Untuk melakukan tugasnya secara legal menurut hukum, Notaris harus memiliki surat pengangkatan dari Menteri Hukum dan HAM RI. Selanjutnya, legalitas notaris akan ditegaskan apabila ia selalu berpegang teguh pada kode etik profesi yang telah ditetapkan.

 

 

Notaris juga akan mendapatkan pengawasan dan pembinaan dalam menjalankan jabatan tersebut supaya tidak menyalahgunakan fungsinya untuk hal-hal yang tidak sesuai dengan profesinya. Apabila Notaris dinyatakan melakukan tindakan pidana karena profesinya, maka notaris bisa dikenakan pasal-pasal KHUPidana.

Jadi, inilah 4 hal penting yang patut diperhatikan saat mencari jasa Notaris murah tetapi berkualitas. Anda bisa klik di sini untuk informasi lebih lanjut. Di sini tersedia tawaran menarik dari DuniaNotaris.com yang tidak boleh Anda sia-siakan. Semoga bermanfaat.

Check Also

cara mengurus izin lartas

Panduan Mengurus Izin Lartas, Begini Tahapan yang Wajib Anda Pahami

Kebingungan dengan cara mengurus izin lartas? Lartas atau larangan pembatasan adalah suatu kebijakan suatu negara …

syarat impor daging

Catat! Syarat Impor Daging Kerbau dan Sapi Beku dan Ketentuannya

Pabrik Anda membutuhkan impor daging kerbau atau sapi untuk produksi olahan? Pastikan untuk memenuhi dokumen …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Discover more from Dunia Notaris

Subscribe now to keep reading and get access to the full archive.

Continue reading