Perusahaan Anda ingin mengedarkan produk berupa pestisida di Indonesia? Jika iya, maka sebaiknya pastikan untuk melengkapi terlebih dahulu izin edar pestisida agar proses distribusi nantinya tidak terhambat dan melanggar ketentuan dari negara.
Namun sebelum itu, mari pahami kembali apa itu pestisida. Pestisida adalah produk untuk membasmi hama dalam kegiatan pertanian.
Produsen pestisida yang ingin mendistribusikan produknya wajib untuk memiliki ijin edar pestisida untuk memastikan kesesuaian bahan baku, faktor keselamatan, dan juga pemenuhan standar lainnya guna mencegah hal yang tidak diinginkan.
Berikut ini beberapa dasar hukum pengurusan izin pestisida terbaru di Indonesia, berlaku sejak 2019 – sekarang:
- Permentan No. 43 Tahun 2019 Tentang Pendaftaran Pestisida
- Kepmentan 11 tahun 2020 Tentang Lembaga uji mutu, toksisitas, efikasi
- Kepmentan 369 Tahun 2020 Tentang Kriteria Teknis Pendaftaran Pestisida
Syarat untuk Mengurus Izin Pestisida Kementerian Pertanian
Permohonan pendaftaran pestisida bisa dilakukan oleh usaha berbadan hukum yang telah memenuhi persyaratan
berupa kelengkapan dokumen dan non-dokumen sebagai berikut:
- Persyaratan administrasi
- Surat permohonan pendaftaran
- Pengisian formulir
- Tanda bukti pembayaran (SSBP)
- Surat pernyataan merek
- Akta pendirian perusahaan
- KTP pemohon
- NPWP
- Surat kuasa jika dikuasakan
- Bukti pengujian mutu
- Dokumen uji efektivitas dan toksisitas
- Dan sebagainya
Anda bisa mengetahui informasi persyaratan lebih lengkap mengenai syarat permohonan izin edar pestisida melalui web Kementerian Pertanian.
Saat ini pengajuan izin edar pestisida sepenuhnya dilakukan secara online melalui portal perizinan Kementerian Pertanian. Nanti akan kami jelaskan juga bagaimana proses pengajuannya.
Inilah Proses Pengurusan Izin Edar Pembasmi Hama
Untuk memperoleh ijin edar pestisida, perusahaan perlu melalui serangkaian tahapan yang cukup panjang. Namun, semuanya dilakukan secara online, berikut ini alurnya:
- Pemohon mengajukan permohonan izin secara online
- Kemudian, dokumen permohonan akan melalui proses evaluasi administrasi oleh Kepala Pusat, lebih kurang 3 hari kerja
Selanjutnya ada dua kemungkinan, antara permohonan diterima dan ditolak.
Jika tertolak: Pemohon mendapatkan notifikasi dari kepala pusat, Anda bisa melihat lampiran untuk mengetahui alasan penolakan
Jika diterima, selanjutnya permohonan akan disampaikan ke Direktorat Jenderal
- Lalu, ada proses evaluasi teknis oleh komisi pestisida
- Selanjutnya, keputusan untuk menunda atau menolak sama seperti proses sebelumnya (pertimbangan lanjutan)
Dengan asumsi perizinan edar pestisida di terima oleh Dirjen, maka Anda bisa melanjutkan ke tahap berikutnya.
- Pemberian Izin percobaan oleh Menteri Pertanian
- Selanjutnya, pemohon menyediakan contoh pestisida dan pengambilan sampel oleh PPC dari Dirjen. Contoh tersebut akan melalui proses pengujian lagi yaitu cek mutu, uji toksisitas, dan efikasi
- Apabila produk pestisida lolos uji mutu, maka akan berlanjut dengan uji toksisitas dan efikasi.
- Kemudian, evaluasi oleh tim teknis oleh KOMPES
- Jika proses evaluasi lulus, maka keputusan menteri pertanian (izin tetap pestisida) akan terbit paling lambat 90 hari kerja
Jasa Pengurusan Izin Pestisida di Indonesia
Proses yang panjang membuat Anda pusing dengan prosedur perizinan pestisida. Oleh karena itu, untuk membantu Anda mengatasi masalah ini, kami menyediakan solusi jasa pengurusan izin edar pestisida, hubungi kami.
Layanan ini kami sediakan untuk perusahaan, pemilik pabrik pestisida baru yang ingin mendaftarkan produknya ke Kementerian Pertanian agar bisa menjual dalam jumlah besar ke seluruh Indonesia.
Tanpa mengantongi izin ini, maka produk Anda ilegal dan belum memenuhi standar negara. Oleh karena itu, kami menilai izin pestisida merupakan hal yang sangat penting.
Keunggulan Menggunakan Jasa Dunia Notaris
Menggunakan layanan konsultan untuk mempermudah perizinan sudah bukan lagi hal yang baru di Indonesia. Namun, Anda juga tidak bisa asal pilih layanan. Kami akan buktikan bahwa konsultan kami adalah pilihan yang tepat untuk pengurusan izin edar pestida. Berikut adalah keunggulan yang akan Anda dapatkan jika menggunakan layanan jasa Kami antara lain :
Proses yang Lebih Mudah
Proses permohonan izin pestisida menjadi lebih mudah dengan bantuan konsultan. Anda tidak perlu mencari-cari informasi secara manual dan mengajukan permohonan secara mandiri. Dari sisi efektivitas dan efisiensi, ini adalah pilihan yang tepat dan memudahkan.
Kami Bantu Jika Ada Kendala
Kami akan membantu Anda untuk menyelesaikan kendala dalam pengurusan izin pestisida. Konsultan kami telah memahami regulasi,perundang-undangan menyangkut dengan penerbitan izin tersebut. Dengan begitu, risiko masalah dan kendala menjadi lebih minim.
Proses Lebih Cepat
Bandingkan sendiri pengurusan izin edar pestisida secara mandiri dengan bantuan konsultan profesional. Kami akan proses lebih cepat, untuk estimasinya bisa menghubungi admin. Segera urus izin pestisida untuk produk Anda agar mendapatkan standar keamanan penggunaan dari Kementerian Pertanian.